HIMASAL Lombok Salurkan Bantuan Para Alumni

  • Ichwan eM
  • Agu 26, 2018

LirboyoNet, Lombok– (26/08/18) Bantuan yang dikumpulkan pondok Lirboyo saat pengjian rutinan Kamis legi kemarin telah sampai di Lombok. Segenap HIMASAL Lombok ikut andil dalam menyalurkan bantuan tersebut. Untuk diketahui, saat pembukaan pengajian kamis legi waktu lalu, Romo KH. M. Anwar Manshur mengajak langsung kepada para hadirin untuk memberikan sumbangan bagi korban-korban bencana di Lombok. Setidaknya, pada siang itu dana yang terkumpul dari para hadirin mencapai Rp. 26.954.700,00.

Untuk mempermudah penyalurannya, Pondok Lirboyo menggandeng HIMASAL Lombok yang notabene merupakan organisasi Alumni dan santri Lirboyo yang berasal dari Lombok. Bantuan tersebut sampai pada Sabtu 25 Agustus 2018.

Dikutip dari situs resmi BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) sampai tanggal 24 Agustus setidaknya sudah tercatat 555 orang meninggal. Korban meninggal tersebar di Kab. Lombok Utara 466 orang, Lombok Barat 40 orang, Lombok Timur 31 orang, Lombok Tengah 2 orang, Kota Mataram 9 orang, Sumbawa Besar 5 orang, dan Sumbawa Barat 2 orang. Sementara terdapat 390.529 orang masih mengungsi akibat gempa Lombok. Pengungsi tersebar di Kabupaten Lombok Utara 134.235 orang, Lombok Barat 116.453 orang, Lombok Timur 104.060 orang, Lombok Tengah 13.887 orang, dan Kota Mataram 18.894 orang.

Dari itu, selain bantuan materi Romo KH. M. Anwar Manshur juga mengimbau kepada segenap para alumni untuk senantiasa memberikan bantuan doa bagi para korban  gempa bumi di Lombok. Tentunya agar yang sedang tertimpa musibah diberi kesabaran serta ketabahan oleh Allah ta’ala dan segera bisa melalui ujian yang tengah mereka alami. Lahum alfatihah..

0

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.