Istighosah 1 Muharam 1440 H.

LirboyoNet, Kediri-(10/09/18) Sore itu, sepanjang jalan Pondok Pesantren Lirboyo dipenuhi para santri yang berbondong-bondong berjalan bersama. Wajah sumringah begitu tampak dari mereka. baju putih yang mereka kenakan semakin menambah suasana khas pada sore itu. Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, setiap pergantian tahun hijriah para santri Lirboyo dan segenap masyarakat Kediri mengadakan istighosah pembacaan doa akhir dan awal tahun di masjid Agung kota Kediri.

Acara yang dimulai selepas ashar itu dihadiri oleh segenap Ulama dan Umaro kota kediri. Hadir pada acara itu, diantaranya KH. M. Anwar Manshur, KH. An’im Falahudin Mahrus, KH. Anwar Iskandar, KH. Abdul Hamid Abdul Qadir dan segenap jajaran pemerintahan Kota Kediri. Polisi, segenap pengurus Pondok, Banser dan satpol PP ikut urun keringat dalam mengawal lancarnya acara dan lalu-lintas jalan yang dilalui oleh ribuan santri itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.